Courses List

0

No products in the cart.

Alhamdulillah, SMK Ma’arif Batu telah selesai menyelenggarakan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) T.A 2024-2025

Home Alhamdulillah, SMK Ma’arif Batu telah selesai menyelenggarakan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) T.A 2024-2025

Alhamdulillah, SMK Ma’arif Batu telah selesai menyelenggarakan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 20 Maret 2025.

Ujian ini merupakan salah satu tahap Akhir dalam proses pendidikan Kejuruan, di mana para siswa diuji kemampuannya dalam berbagai bidang keahlian yang telah mereka pelajari selama ini. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh siswa yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat yang tinggi selama ujian, serta kepada para guru dan staf yang telah memberikan bimbingan dan dukungan yang luar biasa.

Kami berharap hasil dari ujian ini tidak hanya mencerminkan kemampuan siswa, tetapi juga menjadi langkah awal menuju kesuksesan di dunia kerja. Semoga setiap siswa dapat meraih hasil yang memuaskan dan siap menghadapi tantangan di masa depan. Mari kita doakan bersama agar semua usaha yang telah dilakukan membuahkan hasil yang terbaik.

Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan UKK ini. Bersama-sama, kita akan terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan di SMK Ma’arif Batu!

 

Dokumentasi Kegiatan 

Write your comment